• Login
  • Register
Bacaini.id
Friday, May 23, 2025
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL
No Result
View All Result
Bacaini.id

Serba Terbatas di Kepulauan Kangean (1)

ditulis oleh redaksi
07/11/2021
Durasi baca: 3 menit
602 32
1
Serba Terbatas di Kepulauan Kangean (1)

Penyebrangan menuju Pulau Kangean menggunakan Kapal Express. Foto:Bacaini/Rusdi

Sebagai kawasan terpencil, kehidupan di Pulau Kangean tentu berbeda dengan saudara mereka di Sumenep. Bagaimana kondisi masyarakat di sana? Simak laporan perjalanan Reporter Bacaini.id, Rusdi, yang menjelajahi Pulau Kangean berikut ini.

Bacaini.id, KANGEAN SUMENEP- Pulau Kangean adalah salah satu pulau terbesar di Kabupaten Sumenep, Madura. Pulau itu berjarak 160 Kilometer dari daratan Sumenep, yang dihuni 87.000 jiwa di 27 desa.

Satu-satunya alat transportasi menuju Pulau Kangean adalah kapal laut. Itupun cukup terbatas dengan durasi operasi 2-3 kali dalam seminggu, terdiri dari satu kapal Ekspress berukuran sedang dan satu kapal besar yang mengangkut barang.

Butuh waktu hingga 8 jam perjalanan laut untuk menyeberang dari pelabuhan Kalianget menuju Pulau Kangean menggunakan kapal besar. Namun jarak tempuh itu bisa dipersingkat 4 jam jika memilih kapal Ekspress, dengan budget lebih mahal.

Untuk saat ini, ombak laut di perairan tersebut masih cukup tenang. Namun tak banyak pemandangan laut yang bisa dinikmati dari rute tersebut. Meski tergolong nyaman dan tenang, namun tak sedikit penumpang kapal yang pusing dan mabuk berada di atas kapal berjam-jam.

Perasaan lega muncul saat perlahan kapal mulai bersandar kapal di Pulau Kangean. Dari sini suasana desa di pesisir pantai langsung terlihat. Tak banyak berbeda dengan desa-desa di Sumenep. Uniknya, warga di sini tidak menggunakan Bahasa Madura dalam keseharian mereka. Mereka menggunakan Bahasa Mandar atau Bahasa Bajo dalam percakapan sehari-hari.

baca ini Memprihatinkan Daerah Ini Seperti Bukan Jawa Timur

Dari tempat ini masih dilanjutkan perjalanan darat menuju penginapan di Desa Arjasa, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean. Deretan bukit berbatu di tengah hamparan sawaj menjadi pemandangan asyik menuju Arjasa. Persawahan di sana cukup luas, dengan komoditas jagung dan kacang tanah.

Masyarakat juga beternak ayam, kambing, sapi, dan kerbau yang berseliweran di sepanjang jalan. Potensi alam di Pulau Kangean memang luar biasa. Termasuk hasil tangkap laut yang sangat menonjol. Namun sayangnya, sebagian penduduk justru merantau ke kota besar dan luar negeri sebagai buruh migran.

Bisa jadi hal itu dilatarbelakangi kehidupan masyarakat yang serba terbatas, terutama pelayanan dasar seperti fasilitas kesehatan, pendidikan, pengurusan administrasi kependudukan (adminduk), moda transportasi, aliran listrik, jaringan telepon, serta infrastruktur jalan yang sering dikeluhkan warga. “Orang kepulauan selalu dianak tirikan (pemerintah),” kata salah satu warga mengungkapkan kondisinya.

Pernyataan itu tak berlebihan. Fasilitas pelayanan utamanya kesehatan di Pulau Kangean memang memprihatinkan. Bahkan persalinan bayi dengan kondisi darurat harus menunggu jadwal kapal berlayar untuk merujuk ke rumah sakit Sumenep. “Akhirnya ibu itu melahirkan di atas kapal,” lanjut warga tersebut.

Rupanya peristiwa melahirkan di atas kapal bukan hal baru bagi warga setempat. Tak jarang terjadi kasus kematian ibu dan anak jika kondisinya benar-benar gawat.

 “Nyebrang ke Sumenep saja butuh waktu sekitar 8 jam, itu kalau pasien bisa tertolong di rumah sakit. Kalau kepalang ada yang meninggal di atas kapal karena jarak tempuhnya jauh. Warga di sini sering melahirkan di atas kapal,” kata Kepala Desa Kalisangkah Pulau Kangean, Ainur Ridho saat curhat kepada anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, Mathur Husyairi, Senin 1 November 2021.

Dia meminta dukungan Mathur untuk memperjuangkan anak-anak Pulau Kangean mendapat pendidikan di bidang medis. Jika ada satu atau dua dokter yang merupakan penduduk Pulau Kangean, akan membantu kondisi kesehatan warga di sana.

Mendengar cerita itu, Mathur berjanji akan membawa persoalan itu ke rapat Komisi E yang bermitra dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur. termasuk mencari solusi atas keterbatasan tenaga medis dan dokter spesialis di sana.

“Persoalan kesehatan ini juga pekerjaan rumah bagi Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Kami akan mencoba komunikasi dengan kampus yang memiliki fakultas kedokteran, agar pelajar di sini bisa menjadi dokter spesialis. Lebih beruntung bila ada jalur beasiswa,” kata Mathur.(bersambung)

Print Friendly, PDF & EmailCetak ini
Tags: madurapulau kangean
Advertisement Banner

Comments 1

  1. Pingback: Memprihatinkan, Daerah Ini Seperti Bukan Jawa Timur - Bacaini.id

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recommended

Daop 7 Madiun Siapkan Layanan KA PSO Untuk 250.663 Pelanggan

Daop 7 Madiun Siapkan Layanan KA PSO Untuk 250.663 Pelanggan

Ragam Dialek di Jawa Timur: Dari Aneman, Mataraman, Hingga Arekan

Ragam Dialek di Jawa Timur: Dari Aneman, Mataraman, Hingga Arekan

Tradisi Nyadran Dam Bagong, Cara Warga Trenggalek Bersyukur

Tradisi Nyadran Dam Bagong, Cara Warga Trenggalek Bersyukur

  • Kejari Blitar Periksa Mak Rini Sebagai Saksi Kasus Korupsi

    Penyidikan Korupsi di Blitar Fokus ke Think Tank Eks Bupati

    635 shares
    Share 254 Tweet 159
  • Kepemilikan tanah dengan Letter C, Petuk D, dan Girik mulai tahun 2026 tidak berlaku. Mulai urus sekarang juga !

    15272 shares
    Share 6109 Tweet 3818
  • Djarum Grup Akuisisi Bakmi GM, Pendapatannya Bikin Melongo

    16570 shares
    Share 6628 Tweet 4143
  • Pamer Hummer Listrik 4,5 M, “Rahasia” Ketenaran Gus Iqdam Dibongkar Netizen

    10854 shares
    Share 4342 Tweet 2714
  • Eks Kapolres Trenggalek Terungkap Bawa Arca Durga ke Bogor

    2796 shares
    Share 1118 Tweet 699

 

Bacaini.id adalah media siber yang menyajikan literasi digital bagi masyarakat tentang politik, ekonomi, sosial, budaya, hukum, pertahanan keamanan, hiburan, iptek dan religiusitas sebagai sandaran vertikal dan horizontal masyarakat nusantara madani.

  • Tentang Kami
  • Pedoman Media Siber
  • Beriklan
  • Redaksi
  • Privacy Policy

© 2025 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

No Result
View All Result
  • BERANDA
  • BACA
  • SOSOK
  • EKONOMI
  • BACAGAYA
  • INTERNASIONAL
  • OPINI
  • TEKNO & SAINS
  • REKAM JEJAK
  • PLURAL
  • HISTORIA
  • INFORIAL

© 2025 PT. BACA INI MEDIA. Hak cipta segala materi Bacaini.ID dilindungi undang-undang.

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist