Bacaini.ID, KEDIRI – Rambut adalah mahkota di mana istilah itu berlaku pada pria maupun wanita.
Memiliki rambut yang sehat tentu jadi dambaan semua orang, tidak terkecuali perempuan yang memakai hijab. Bahkan mungkin untuk perempuan berhijab membutuhkan treatment ekstra agar rambutnya tetap sehat walaupun selalu ditutup dan lembab.
Untuk membuat rambut sehat, selain perawatan dari luar seperti pemakaian shampo yang tepat, memberi nutrisi untuk rambut juga bisa dilakukan dengan mengonsumsi makanan tertentu.
Mengutip dari laman healthline.com, makanan-makanan dengan kandungan vitamin B12, vitamin D, biotin, riboflavin dan zat besi sangat dibutuhkan untuk kesehatan rambut agar tumbuh cepat dan tidak mudah rontok.
Berikut beberapa makanan kaya nutrisi yang bisa mensupport pertumbuhan dan kesehatan rambut:
Telur
Telur kaya akan protein dan biotin, nutrisi penting untuk pertumbuhan rambut. Mengonsumsi cukup protein bisa menyehatkan rambut karena folikel rambut sebagian besar terdiri dari protein.
Jadi tidak heran jika kita kekurangan protein, rambut akan rontok. Sementara itu biotin dibutuhkan untuk memproduksi protein rambut yang dikenal sebagai keratin.
Jadi, jika Readers menemukan kandungan keratin dalam produk perawatan rambut, sekarang sudah tahu gunanya kan? Kita juga bisa mendapatkan keratin itu dengan cara alami melalui makanan.
Ikan Salmon dan Mackerel
Mereka adalah sumber asam lemak omega-3 yang sangat baik, yang dapat mendukung pertumbuhan rambut.
Ikan-ikan ini juga kaya akan protein, selenium, vitamin D3 dan vitamin B yang bisa membantu rambut tumbuh sehat dan kuat. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa vitamin D3 bisa mengatasi masalah rambut rontok.
Bayam
Bayam mengandung zat besi, asam folat atau vitamin B9, juga mengandung vitamin A dan C yang sangat dibutuhkan oleh rambut.
Zat besi dalam bayam merupakan sumber nutrisi yang baik untuk kesehatan rambut.
Zat besi membantu sel darah merah membawa oksigen ke seluruh tubuh untuk meningkatkan metabolisme dalam melancarkan pertumbuhan dan memperbaiki kerusakan sel-sel tubuh, tidak terkecuali rambut.
Kacang-kacangan
Yang termasuk jenis ini antara lain kedelai, kacang hijau, kacang tanah. Rasanya sudah bukan hal baru jika mengonsumsi kacang hijau bisa membuat rambut menjadi hitam dan lebat.
Ini juga berlaku untuk jenis kacang lainnya loh Readers. Kacang-kacangan ini kaya akan vitamin C, zat besi, vitamin B dan nutrisi lain yang bagus untuk kesehatan rambut.
Jadi jangan ragu lagi untuk mengonsumsinya agar rambut tetap menjadi indah dan sehat.
Penulis: Bromo Liem
Editor: Solichan Arif